Selayang Pandang

PUSKESMAS TRUCUK II

 

Puskesmas Trucuk II beralamatkan di Jl. Raya Telukan Wanglu, Wanglu, Kec. Trucuk, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57467, desa Wanglu, Kecamatan Trucuk. Wilayah kerja puskesmas Trucuk II ada 9 desa yaitu desa Jatipuro, desa Wonosari, desa Sabranglor, desa Wanglu, desa Karangpakel, desa Kalikebo, desa Gaden, desa Planggu, dan desa Pundungsari.

Berikut jenis pelayanan di Puskesmas Trucuk II

  1. UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)

Upaya Kesehatan Masyarakat Esensial, termasuk Perkesmas

  1. Pelayanan Promosi Kesehatan termasuk UKS/UKGS
  2. Pelayanan Kesehatan Lingkungan
  3. Pelayanan KIA-KB yang bersifat UKM
  4. Pelayanan Gizi yang bersifat UKM
  5. Pelayanan Pencegahan dan Pengendalian penyakit

Upaya Kesehatan Masyarakat Pengembangan

  1. Pelayanan Kesehatan Jiwa
  2. Perkesmas

 

  1. UPAYA KESEHATAN PERORANGAN (UKP)
  2. Pelayanan Pemeriksaan Umum
  3. Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut
  4. Pelayanan KIA – KB ( yang bersifat UKP) termasuk Imunisasi
  5. Pelayanan Gawat Darurat
  6. Pelayanan Gizi yang bersifat UKP
  7. Pelayanan farmasi
  8. Pelayanan Laboratorium
  9. Pelayanan UKS
  10. Pelayanan EKG
  11. Pelayanan Pandurasa
  12. Fisioterapi

 

TUJUAN

  1. Mewujudkan masyarakat yang memiliki perilaku sehat meliputi kesadaran,kemauan, dan kemampuan hidup sehat.
  2. Mewujudkan masyarakat yang mampu menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu.
  3. Mewujudkan lingkungan sehat bagi masyarakat.
  4. Mewujudkan masyarakat yang mempunyai derajat Kesehatan yang optimal baik individu,keluarga maupun kelompok.

 

TATA NILAI PUSKESMAS TRUCUK II

 

  1. Bertindak Cepat dan Tepat.

Cepat mengambil keputusan dalam meberikan pelayanan atau tindakan kesehatan ,terhadap kasus atau masalah yang bersifat mendadak /emergency maupun mendesak /urgency.

Tepat dalam melaksanakan proses pelayanan kesehatan sesuai prosedur tetap (protap) atau standar operasional prosedur (SOP) yang telah di tentukan.

  1. Berpihak kepada Masyarakat.

Masyarakat sebagai subyek pelayanan , berhak menentukan jenis pelayanan kesehatan yang terbaik sesuai masalah yang di hadapinya.

Masyarakat sebagai obyek pelayanan, wajib diberikan pelayanan kesehatan yang optimal.

  1. Disiplin.

Disiplin Kerja : menegakkan semangat kerja dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat atau sasaran pelayanan.

Disiplin administrasi : melakukan pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan pelayan secara tertib,teratur,terarah,terbuka dan terukur.

  1. Transparan.

Menunjukan ketebukaan pelayanan ,dengan aturan kerja yang jelas ,ringkas,sehingga bisa dipahami oleh sasaran pelayanan.

  1. Akuntabel.

Hasil kegiatan dapat dipertanggung jawabkan terhadap masyarakat dan institusi baik internal maupun eksternal.

 

MOTTO PUSKESMAS TRUCUK II

Melayani dengan IKHLAS (IMAN-KOMITMEN-HUMANIS-LOYAL-ASERTIF-SABAR)